Halo, pembaca 'Art World'!
Sudah tidak terasa, kini Dies Natalis SMA Negeri 1 Kediri ke 70 sudah di depan mata. Kurang satu hari lagi menuju acara yang sangat ditunggu-tunggu, yaitu jalan santai.
Rasanya kami sudah dikejar oleh waktu. Masih banyak persiapan yang harus dikerjakan, mulai dari kostum maskot, properti, hiasan, sampai ke gerakan dan yel-yel kelas yang pastinya akan sangat meriah.
Kelasku, XII MIIA 7 sudah mempersiapkan segalanya dari berminggu-minggu sebelumnya. Ini nih, foto sekilas tentang kelasku yang sedang sibuk membuat properti jalan santai.
Apakah kalian bertanya, kenapa kami tidak mempersiapkannya di kelas?
Well, kelasku mempersiapkan segalanya di rumah salah satu teman yang rumahnya dekat dengan sekolah, bukan di kelas seperti kelas lainnya, karena kelas kami memiliki rahasia pada bagian yel-yelnya.
Aku tidak akan memberitahu seperti apa yel-yelnya. Tapi kalau dilihat dari foto, kalian pasti bisa menebak kalau kami akan menampilkan semacam drum band, betul?
OK, aku kasih bocoran sedikit deh.
Yap, drum band! Kami memang berencana akan menampilkan hal tersebut. Lengkap dengan bendera beserta mayoretnya. Penasaran?
Itu dia foto anak laki-laki yang sedang latihan drumband. Aku cerita sedikit tentang fungsi alat musiknya masing-masing ya...
- Ada yang memegang snare, drum kecil yang menentukan ketukan ritme
- Ada bass, seperti drum besar dan fungsinya sama seperti snare namun hanya mengambil irama sebagian besarnya saja, tidak seluruhnya.
- Ada bellyra, sepertinya tidak terfoto. Bellyra yaitu alat dari logam yang kerjanya dengan cara dipukul lalu menghasilkan nada yang berbeda-beda.
- Ada symbal, yang suaranya berdesis itu lho. Yang dipegang oleh salah satu temanku paling depan. Gambarnya terpotong, tapi kalian sudah tahu, kan?
Sementara yang laki-laki latihan, yang perempuan mempersiapkan properti lainnya. Ini dia fotonya.
Semua barang yang kami gunakan adalah buatan sendiri. Foto di atas adalah saat para cewek sedang membuat topi. Dari bahan kertas berwarna pink, kuning, dan bando. Ternyata hasilnya sangat memuaskan!
Aku tidak akan membocorkan kali ini. Kalian lihat saja di hari H jalan santai kelas XII MIIA 7. Oh ya, berikut adalah foto teman-teman yang sedang bekerja keras membuat properti.
Setelah membuat topi selesai, kami latihan gerakan, yel-yel, serta formasi kelas. Memakai bantuan alat musik membuat kami agak kesulitan dalam menemukan nada dan gerakan yang pas. Selain itu, kami menemukan banyak kebingungan dalam mencari jalan tengah antara suara drum band dengan yel-yel. Jadi...ada sedikit permasalahan.
Tapi permasalahan itu tidak berlangsung lama. Tidak beberapa lama kemudian, kami langsung memulai gerakan dengan di irama oleh drum band dari anak-anak cowok. Pada hari pertama, latihan kami masih acak-acakan, tapi di hari-hari selanjutnya sudah semakin bagus.
Coba kalian lihat dua video di bawah ini.
Oh iya!
Di dalam drum band, biasanya ada bendera kan?
Nah, kami membuat bendera itu sendiri lho!
Di mulai dengan membentangkan kain di lantai, lalu kami potong sesuai dengan ukuran yang ditentukan. Untuk kainnya sendiri kami memilih warna hijau, oranye, dan biru. Tiga warna yang jika dipadukan akan terlihat tidak matching, sesuai dengan tema DN tahun 2016, yaitu Pop Art!
Kami memakai kain satin untuk benderanya, karena kain tersebut yang akan terlihat mencolok jika terkena matahari. Selain itu, kain ini sangat murah untuk bahan kain yang lumayan bagus.
Karena sangat bagus, temanku malah bermain-main dengan kain tersebut. Dengan berpura-pura seperti putri kerajaan berkain sutra.
Well, setelah itu kami melanjutkan memotong kain sampai menghasilkan belasan segitiga. Satu segitiga dari satu warna akan dipadukan dengan segitiga lain, mmbentuk seperempat lingkaran. Kami menjahitnya jadi satu. Hasilnya didapatkan seperti berikut.
Lumayan bagus, kan?
Mungkin saat ini belum terlihat mencolok, tapi lihat saja di hari H DN, pasti akan terlihat terang dan memekakkan mata.
Untuk tongkatnya, kami membuat dari pipa bekas yang sudah tak terpakai. Pipa tersebut dipotong menjadi 1 meter sehingga menghasilkan tongkat bendera yang 'WOW'.
Lengkap sudah persiapan Dies Natalis SMA Negeri 1 Kediri ke 70. Kami tinggal mengompakkan gerakan dan yel-yel, lalu BOOM! Berhasil!
Aku tidak akan membahas tentang kostum yang dipakai karena itu adalah hal rahasia. Yang pastinya, kostum kami dibuat dari bahan satin, dengan ide dan desain sendiri. Hanya saja, kami lupa memfotonya. Jadi ya...sudah. Tidak akan aku perlihatkan. Hehe...
Kalian harus melihat kostum kami di jalan santai tanggal 10 September 2016. Pastinya akan langsung menjadi pusat perhatian orang-orang yang lewat.
Baiklah, itu dia persiapan kelasku, XII MIIA 7. Semoga hari kalian menyenangkan.
Salam hangat dari MIIA on 7
Tidak ada komentar:
Posting Komentar